Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

(Tips) 6 Langkah Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android

Tikusliar.com - Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android - Mengapa HP Android saya tidak bisa Instal Aplikasi?

Pertanyaan seperti ini kadang-kadang sering hadir pada pengguna Android yang mengeluh tentang ponsel mereka yang tidak dapat digunakan untuk menginstal aplikasi tertentu, baik aplikasi atau aplikasi apk dari Google Play Store. 

Masalah tentang tidak bisa menginstal Aplikasi di Android tentu menjadi masalah penting untuk dicatat. 

Hal semacam ini bisa terjadi tidak hanya pada satu merek smartphone saja, tapi pada semua perangkat Android seperti Samsung, OPPO, Lenovo, Asus Zenfone, Xiaomi, HTC, LG, Motorola, Huawei, Sony, dan lain-lain.

6 Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android



Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android

Penyebab tidak bisa Instal Aplikasi dapat bermacam - macam. Sayangnya, saya tidak dapat memberikan informasi spesifik untuk masalah ini, karena penyebabnya sangatlah  banyak sekali ketika kalian tidak bisa instal aplikasi pada android kalian. 

Dan setiap pengguna smartphone Android memiliki alasan yang berbeda - beda. Para pengguna yang paling umum biasanya mendapatkan error pop-up yang mengatakan "Aplication Cannot Be Installed in The Default", "Not Enough Space on Device", "Insufficient Storage Available", atau "Out Of Space", dan mungkin masih ada pesan error lainya yang belum saya tahu.

Jika muncul pesan seperti di atas maka pasti masalahnya pada  sektor RAM dan memori internal. Jika bagian kedua dari memori utama penuh atau tidak lagi mengakomodasi file lain, maka aplikasi apapun tidak dapat ditambahkan. 

Dan akhirnya muncul pesan errot. Berikut ini Faktor yang mungkin Membuat Aplikasi Tidak bisa Instal Pada Smartphone Dan Tablet Android kalian:


1. Hardware dan Sistem Android yang tidak Mendukung. 

Hardware dan OS Android yang tidak mendukung itu biasanya gagal dalam instalasi aplikasi, terutama dari Google Play Store. Biasanya setiap aplikasi di Google Play Store menyediakan sedikit ulasan tentang dukungan OS yang bisa digunakan. 

Jika Dukungan Aplikasi di Android Lollipop v5.0, maka dapat dipastikan aplikasi itu tidak mendukung di OS dibawahnya, seperti Kitkat dan Jelly Bean. Nah, sebaiknya sebelum menginstal aplikasi, pastikan kalian melihat deskripsi dari Support OS dari  aplikasi tersebut.


2. Sering Instal dan Uninstall Aplikasi. 

Jika sebelumnya kalian sering menginstal aplikasi dan menghapus aplikasi, tanpa file sampah sisa atau residual file dari aplikasi tersebut makan akan terjadi error secara berlebihan. 

Hal semacam ini sering dijumpai pada pengguna Android yang sedikit awam tentang perawatan sistem pada androidnya.


3. RAM dan Memori Internal Penuh. 

Seperti yang saya katakan sebelumnya, bahwa RAM dan memori internal penuh tidak akan dapat menginstal aplikasi lagi. 

Hal ini biasanya akan memunculkan pesan kesalahan seperti di atas. Cukup sederhana, kalian harus mengurangi penggunaan memori internal untuk menginstal aplikasi lain dengan cara menghapus aplikasi yang tidak kalian gunakan.


Cara Mengatasi Tidak bisa Install Aplikasi di Android

Setelah mendengarkan Beberapa Faktor yang Membuat Aplikasi Tidak Bisa diinstall di Android. Maka selanjutnya, saya akan memberikan metode untuk masalah ini. 

Ada beberapa metode yang perlu kalian lakukan untuk membuat smartphone Android dapat menerima aplikasi baru lagi. 

Metode ini cukup mudah dan dapat dilakukan pada semua perangkat Android. Segera lihat Metode Dalam Mengatasi Tidak bisa Instal Aplikasi Pada HP Android  di bawah ini.


Metode 1: Memberikan Izin Pada Aplikasi

Apabil kalian menginstal aplikasi di luar Google Play Store atau dari sumber tidak dikenal semacam berkas apk. Maka kalian diminta untuk memberikan izin aplikasi untuk menginstal. 

Hal semacam ini perlu kalian lakukan agar aplikasi tersebut dapat di Install. Memberikan hak akses pada aplikasi pada perangkat Android yang berbeda - beda caranya. 

Sebagai contoh, saya akan melakukannya pada HP OPPO. Perhatikan dan simak langkah - langkah di bawah ini.

6 Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android
  • Buka Menu Pengaturan »Pengaturan Tambahan» Keamanan dan Privasi »Kemudian melakukan akses pada aplikasi dengan menggeser tombol " Izinkan Pemasangan Aplikasi Sumber Tidak Diketahui ".
CATATAN : Metode di atas yang telah saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1.
Jika kalian menggunakan sistem Android Smartphone yang berbeda, kalian dapat menyesuaikan metode pada android kalian sendiri.

Metode 2: Hapus Aplikasi Pada Android yang jarang digunakan

Metode kedua yang dapat kalian lakukan itu adalah untuk menghapus aplikasi yang jarang bahkan tidak pernah kalian  gunakan. 

Hal  Ini kalian lakukan agar lebih efisien dengan memori internal kalian. Selain itu, cukup untuk mempercepat kinerja smartphone Android untuk pengurangan aplikasi. 

Untuk menghapus aplikasi di Android, cukup mudah. Untuk melakukannya, silakan lihat langkah - langkah di bawah ini.

6 Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android


  • Buka Menu Pengaturan »Pengaturan Tambahan » Manajemen Aplikasi » kemudian kalian cari "Nama Aplikasi "» Lalu tekan "Uninstall".
CATATAN : Metode di atas yang telah saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1.
Jika kalian menggunakan sistem Android Smartphone yang berbeda, kalian dapat menyesuaikan metode pada android kalian sendiri.

Metode 3: Hapus file Cache Secara Rutin dan berkala

Untuk metode ketiga yang dapat kalian coba yaitu dengan cara membersihkan file cache pada semua aplikasi.

Hal Ini kalian lakukan agar aplikasi berjalan dengan ringan dan semua masalah error bisa hilang. 

Kemudian, kalian dapat melihat perbedaan sebelum dan sesudah Menerapkan hapus file sampah yang sudah dibersihkan. 

Jika kalian memiliki Aplikasi Cleaner, juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk menghapus file cache. Dan setelah itu, kalian restart. 

Untuk membersihkan file cache, silakan lihat langkah - langkah di bawah ini :

6 Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android
  • Buka Menu Pengaturan »Pengaturan Tambahan » Manajemen Aplikasi »kemudian kalian cari " Nama Aplikasi "» Lalu tekan "Clear Cache". 
CATATAN : Metode di atas yang telah saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1.
Jika kalian menggunakan sistem Android Smartphone yang berbeda, kalian dapat menyesuaikan metode pada android kalian sendiri.

Metode 4: Membersihkan Memori internal

Metode keempat kalian dapat mencoba untuk membersihkan memori internal. Ini adalah cara yang seperti memberihkan cache file yang sama, tetapi berbedaannya adalah membersihkan memori internal dapat menggunakan aplikasi asli dan dapat dilakukan dengan cepat. 

Untuk lebih jelasnya, silahkan lihat langkah - langkah di bawah ini :

6 Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android

  • Buka Menu Pengaturan » Pengaturan Tambahan » Storage/Pemnyimpanan » Pembersih file » tunggu sampai file cache dan recidual finish.
CATATAN : Metode di atas yang telah saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1.
Jika kalian menggunakan sistem Android Smartphone yang berbeda, kalian dapat menyesuaikan metode pada android kalian sendiri.

Metode 5: Menhentikan dan Hapus Data Google Play Store

Jika kesalahan ini terjadi pada Google Play Store mungkin kalian dapat melakukan perbaikan dan aplikasi di Google Play Store. 

Google Play Store memang sering mengalami masalah ketika menginstal aplikasi. Dan hal semacam ini sering dialami oleh pengguna Android, pada semua merek apapun. 

Hal paling sederhana yang dapat kalian coba untuk menyelesaikan masalah pada aplikasi Google Play Store yaitu dengan cara membersihkan file cache dan data aplikasi. 

Untuk melakukannya, silakan lihat langkah - langkah di bawah ini :

6 Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android
  • Buka Menu Pengaturan » Pengaturan Tambahan » Manajemen Aplikasi  » Semua » kemudian kalian Cari "Google Play Store" » "Lalu tekan" Force Closed/ Paksa Berhenti" dan " Hapus Data ".
CATATAN : Metode di atas yang telah saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1.
Jika kalian menggunakan sistem Android Smartphone yang berbeda, kalian dapat menyesuaikan metode pada android kalian sendiri.

Metode 6: Factory Reset Android

Jika semua metode di atas tidak dapat mengatasi kalian pada masalah tidak bisa Instal aplikasi diandroid kalian, maka hal terakhir yang dapat coba yaitu dengan cara Factory reset/ Reset Ulang smartphone Android kalian. 

Hal semacam ini sebenarnya sangat berisiko, karena semua data dan aplikasi akan hilang secara total. 

Untuk mengamankan data-data penting yang tersimpan dalam android kalian,  sebaiknya kalian terlebih dahulu backup semua data penting yang kalian miliki, terutama foto, video, aplikasi apk, daftar kontak, pesan, dan banyak lagi. 

Jika Sudah kalian backup semua, maka kalian bisa mulai untuk melakukan reset pada ponsel Android. SImak dan perhatikan dengan baik langkah - langkah berikut ini cara reset ulang Android :

6 Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android
  • Buka Menu Pengaturan » Pengaturan Tambahan » Backup dan Reset  » Lalu tekan "Hapus Data Aplikasi dan Aplikasi yang Bisa di Uninstall ".
CATATAN : Metode di atas yang telah saya lakukan pada smartphone dengan sistem operasi Android Lollipop v5.1.1.
Jika kalian menggunakan sistem Android Smartphone yang berbeda, kalian dapat menyesuaikan metode pada android kalian sendiri.
Dengan metode - metode di atas, mudah-mudahan masalah yang ada di Android smartphone kalian dapat diterapkan dengan baik. saya selaku penulis di tikusliar.com tidak mampu memberikan solusi spesifik yang berhubungan dengan masalah yang kalian hadapi. 

Untuk melakukannya, mohon dimaklumi jika masih banyak kekurangan yang ada. Tolong beritahu keluhan atau masalah melalui kolom komentar, bisa screenshot atau tertulis.

itu lah tadi  beberapa metode yang dapat kalian coba untuk Mengatasi Android tidak bisa Install Aplikasi dari Google Play Store Dan apk, dapat membantu dan berguna. 

Jika ada sesuatu yang ingin bertanya atau bercerita tentang keluhan pada Android App, silahkan tulis melalui kolom komentar di bawah ini.
Terima kasih dan semoga sukses !!

Posting Komentar untuk "(Tips) 6 Langkah Cara Mengatasi tidak bisa menginstal Aplikasi di Android"